Ihsan Fajri Gelar Reses di Bengkulu Tengah

banner 468x60

Posted By:Redaksi

Jejak faktual.com – Dalam rangka mendengar aspirasi masyrakat, Ketua Dprd Provinsi Bengkulu Ihsan Fajri Dapil II Bengkulu Tengah dan Bengkulu Utara, Bulan November 2023 menggelar reses masa sidang ke III tahun 2023

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Dalam reses ini dihadiri oleh ratusan masyarakat Desa Nakau Kabupaten Bengkulu Tengah yang ingin menyampaikan aspirasinya.

Ihsan Fajri menjelaskan reses yang digelar ini merupakan kegiatan yang harus dijalankan oleh setiap anggota DPRD untuk mendengar pendapat, aspirasi serta keluhan agar ditindaklanjuti ke dalam paripurna yang kemudian untuk dapat direalisasikan oleh pihak eksekutif.

“Kegiatan reses anggota dprd ini sudah tecantum di dalam undang – undang, untuk itu masyarakat diminta untuk menyampaikan aspirasinya ke dalam reses ini,” kata Ihsan Fajri.

Setelah dipersilahkan untuk menyampaikan aspirasi, masyarakat meminta agar Ketua Dprd untuk menyelesaikan persoalan jalan berlubang, minimnya lapangan pekerjaan, kurangnya trafic light, tidak adanya wadah dan apresiasi dari pemerintah daerah terhadap pemuda prestasi.

Saya selaku mewakili pemuda nakau, sangat prihatin karena para pemuda prestasi yang mewakili Bengkulu di tingkat nasional tidak ada sama sekali apresiasi atau perhatian dari pemerintah. Jangan sampai para pemuda bengkulu yang berprestasi ini justru membawa harum nama daerah lain.” Ungkap Edi Pemuda Nakau

Selain itu, perkara banjir yang terus terjadi di desa Nakau setiap musim penghujan turut disampaikan di Reses Ihsan Fajri.Banjir yang terjadi tersebut lantaran tidak adanya pembangunan drainase di area perbatasan Kota Bengkulu-Bengkulu Tengah.

Sementara itu, Ihsan Fajri telah menampung seluruh persoalan tersebut agar nantinya dibahas ke dalam paripurna.

Pihaknya juga mengakui tidak seluruhnya aspirasi yang disampaikan masyarakat dapat terealisasi dalam waktu cepat. Namun demikian pihaknya akan tetap perjuangkan hal ini agar nantinya dapat direalisasikan oleh pihak eksekutif.

“Kita telah tampung aspirasi masyarakat dan ini akan dibahas di dalam paripurna, dalam pembahasan tentu ada prioritas anggaran, sehingga tidak seluruh aspirasi ini dengan cepat direalisasikan,” kata Ihsan Fajri.(ADV)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *